Tentang Kami

Menjadikan lingkungan wilayah RT.014/08 yang RAPI (Rukun, Aman, Peduli, dan Indah).

Siapa Kami?

Organisasi Rukun Tetangga (RT) adalah Organisasi Pemerintahan Level Terkecil yang mengatur, melayani, membina dan mengawasi seluruh kehidupan warga yang ada di wilayahnya dalam rangka melaksanakan kehidupannya sehari-hari secara berdampingan dan berkelompok untuk berinteraksi dengan baik dan saling toleransi. Selain itu juga Ketua RT dibentuk untuk mendukung kelancaran tugas Pemerintah Desa dalam melaksanakan urusan Pemerintahan. Secara Organisasi Ketua RT bertanggung jawab kepada Ketua RW namun secara operasional Ketua RT bertanggung jawab kepada Masyarakat. Oleh karena itu guna mencapai niat, visi, misi menjadikan lingkungan wilayah RT. 014/08 sesuai dengan yang diinginkan oleh Pengurus dan masyarakat, maka segala gerak langkah Pengurus dituntut selalu terencana, terkoordinasi, terpadu, menyeluruh dan berkesinambungan serta selalu berpedoman kepada peraturan perundang-undangan dan norma luhur yang berlaku di masyarakat.

Pengurus hendaknya selalu berpikir dan bertindak untuk menghasilkan kinerja yang positif, partisipatif, sinergi dan mampu menjadi tauladan di lingkungannya. Sejalan dengan hal tersebut masyarakatnya pun diharapkan dapat memberikan kontribusi yang baik dan mau/bersedia melaksanakan semua hal yang telah disepakati bersama. Sehingga diharapkan terjadi sinergi yang positif dan kuat untuk tercapainya cita-cita tersebut dengan tidak lupa kita harus selalu mengharap dan menghamba kepada Allah SWT.

Tentang Kami

Dasar dan Motto

Dasar

Surat Keputusan Kepala Desa Pasirangin Nomor: 141.3/02/KPTS/I/2022 tanggal 13 Januari 2022 tentang Pengesahan Pemberhentian dan Pengangkatan Pengurus RT. 014 RW. 08 Perumahan Griya Alam Sentosa, Desa Pasirangin, Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor Masa Bakti 2022-2027.

Motto

Motto dari Pengurus RT. 014/08 Masa Bakti 2022-2027 adalah RAPI (Rukun, Aman, Peduli, dan Indah). Hal ini dimaksudkan sebagai target atau sasaran kinerja Pengurus dalam memotivasi organisasi guna mencapai tujuan yang diinginkan, yaitu menjadikan lingkungan wilayah RT. 014/08 yang Rukun, Aman, Peduli dan Indah.

Struktur Organisasi RT

Bagan Struktur Organisasi RT

Ketua RT

Sugiyono

Pengemban amanah organisasi yang bertanggung jawab atas jalannya Pemerintahan RT.

Penasehat

Aswan Ashari, Umar Karim

Sekretaris

Sudarmono, Efid Fatkhurrozak

Membantu Ketua RT dan bertanggung jawab sepenuhnya dalam melaksanaan dalam bidang kesekretariatan dan pengelolaan administrasi organisasi.

Bendahara

Riwayadi, Antonius Wibowo Aji

Membantu Ketua RT dan bertanggung jawab sepenuhnya dalam pengelolaan keuangan organisasi.

Koordinator Keamanan dan Ketertiban

Giri Murdiyanto, Subur, M. Muntosil, Sutar

Membantu Ketua RT dan bertanggung jawab sepenuhnya dalam pengendalian, pelaksanaan keamanan dan ketertiban lingkungan.

Koordinator Wilayah

Beny Gunawan, Kusnandar, Andi Wibowo, Maryanto, Teguh Indarwanto, Nopriansya, Arfianto, M. Munaseh, I Made Budiana, Sutikno, Purnomo Y 12, Koswara

Membantu Ketua RT dan bertanggung jawab sepenuhnya dalam pelaksanaan program kerja di wilayahnya masing-masing.

Sie Umum

Herman Fauzi, Agus Jaya, Hartoyo, Suhartono

Membantu Ketua RT dan bertanggung jawab sepenuhnya dalam pelaksanaan program kerja umum dan pengkoordinasian kepada seluruh bidang.

Sie Sosial dan Keagamaan

Suryatna, Moch Yusuf, Dwiyono B. Paidin, Sutoro, Markus Sutaryo, Amat Musrodin, Wachidin, Karno, Ali Munawar

Membantu Ketua RT dan bertanggung jawab sepenuhnya dalam pelaksanaan program kerja sosial, keagamaan dan pemberdayaan ekonomi masyarakat.

Sie Pemuda dan Olahraga

Supardi, Mohammad Rizal, Bernardus Baru, Ade Hermansyah, Fitra Suharjo

Membantu Ketua RT dan bertanggung jawab sepenuhnya dalam pelaksanaan kegiatan pemuda, olahraga dan pembinaan kesehatan yang terencana dengan baik, terarah, dan maksimal.

Sie Pembangunan dan Perawatan

Holidi, Andri Andespar, Ratim, Purnomo Y 16, Nasor, Dwi Mardiyanto, Suwadi, Saman, Agus Sugiono

Membantu Ketua RT dan bertanggung jawab sepenuhnya dalam pelaksanaan program pembangunan dan perawatan fasilitas yang berada di lingkungan RT. 014/08.

Pejabat Ketua RT.014/08 dari Masa ke Masa

1998 s/d 2002

Letkol (Purn) Ali Nursidik, S.E.

Drs. Ali Nursidik
2002 s/d 2003

Supardi

Supardi
2003 s/d 2004

Ramelan

Ramelan
2004 s/d 2011

Umar Karim

Umar Karim
2011 s/d 2016

Aswan Ashari

Aswan Ashari
2016 s/d 2022

Umar Karim

Umar Karim
2022 s/d 2027

Sugiyono

Sugiyono